Menuju halaman toko online
Kitab Al-Miftah ini memiliki nama lengkap "Al-Miftah li bab nikah" yang berarti "kunci pintu pernikahan", di beri nama tersebut karena kitab ini termasuk kitab dasar bagi penuntut ilmu yang hendak memasuki "pintu" pembahasan di bab nikah.
Kitab ini walaupun kecil bentuknya akan tetapi sangatlaj besar manfaatnya baik bagi pemula maupun bagi pengajar, karena tidaklah di setiap bab-bab pernikahan ada beberapa syarat yang penting atau masalah yang penting kecuali telah disebutkan oleh pengarang kita ini, oleh karena itu tidak heran jika di setiap kampung, kota dan Negara hampir semua orang mempelajari dan bahkan menghafalkannya, Oleh karena itu dengan izin Allah SWT dan kehendak-Nya kitab ini tersebar luas di kalangan pecinta ilmu fiqih terutama yang menganut madzhab Imam as-Syafi'i Radhiallahu anhu baik dinegeri Yaman maupun di luar Yaman.
Buku Kunci Pintu Pernikahan
Terjemah Al-Miftah li Bab Nikah
Karya Al 'Allamah Al-Habib Muhammad bin Salim bin Hafidz bin Syeikh Abu Bakar bin Salim
Penerjemah : Alwi bin Abdullah Mauladdawilah
Penerbit Mutiara Ilmu Surabaya
xvi + 94 halaman
Ukuran 14,5 cm x 20,1 cm
Kertas isi HVS
Softcover
Produk orisinal